Karbol ini bukan cuma untuk pembersih lantai juga pembunuh kuman, bakteri maupun jamur. Sangat cocok menghilangkan bau tak sedap dan bandel yang tidak bisa diatasi oleh parfum apapun sehingga kita bisa betah berlama-lama bersiul di kamar mandi. Cocok juga untuk semua ruangan di rumah, perkantoran, rumah sakit atau area lain. Untuk lantai jadi tidak licin dan tentu nyamuk akan pergi menjauh. Karbol pinus ditambah deterjen menghasilkan formula yang bisa bersihkan kerak-kerak kamar mandi yang membandel. Yuk kita simak caranya membuat karbol pinus pembersih lantai ini
Tata Cara Pembuatan Karbol
Dalam pembuatan karbol ada dua metode yakni tanpa direbus bahan-bahannya atau cara dingin dengan cara panas yakni direbus tadi. Cara ini menghasilkan karbol yang berbeda yakni putih susu tanpa perebusan dan karbol berwarna seperti minyak goreng. Tinggal Anda pilih saja sesuai selera.
Bahan dan Komposisi Karbol
Untuk bahan karbol tersedia di pasaran toko kimia terdekat di kota Anda. Tapi bila kesulitan kita menyediakan bahan-bahan untuk pembuatan karbol pembersih lantai ini.
1. Arpus atau gondorukem atau siongka 1 kg
2. NaOH secukupnya
3. Campher 50 g
4. Pine oil atau minyak pinus
5. Air 10 – 20 liter
Peralatan Yang Dibutuhkan
1. Timbangan
2. Ayakan
3. Alat penumbuk
4. Ember plastic
5. Alat pengaduk
Cara Membuat Karbol Pinus
1. Larutkan NaOH ke dalam 6 liter air dalam ember lalu aduk dengan rata
2. Tambahkan arpus aduk rata dan diamkan beberapa lama
3. Larutkan campher ke dalam minyak pinus
4. Semua bahan aduk rata
5. Tambahkan sisa air dan aduk rata
6. Kemas
Untuk arpus sebaiknya ditumbuk sampai halus dan diayak karena kita pakai yang halus saja. Demikian cara membuat karbol pinus pembersih lantai proses dingin (cold process) semoga bermanfaat.